Di dekat perumahan kami, ada dua perputakaan “besar” milik pemda kota (pemkot). Jaraknya hanya sekitar 15 menit dari rumah.
Perpustakaan buka dari jam 9.00 AM (pagi) sampai jam 9 PM (malam).
Berarti waktu buka selama 12 jam sehari, dari Senin sampai Jum’at. Hari Sabtu dan Minggu, sekitar 8 jam saja.
Jadi, pustaka melayani masyarakat selama 7 hari seminggu, dari Senin sampai hari Minggu.
Kemudian, apa dan milik siapa pula Pustaka Mini itu?
Pustaka Mini adalah milik masyarakat. Buka 24 jam sehari, dari hari Senin sampai Minggu.
Non stop tanpa hari libur.
Terus, bagaimana cara pengelolaan Pustaka Mini tersebut?
Pustaka Mini adalah tempat masyarakat meminjam, saling tukar dan sedekah buku. Buku apa saja
Artinya?
Jika saya punya satu atau dua buku, saya letakkan dua buku tersebut. Kemudian, saya BOLEH meminjam dua buku dari Pustaka Mini tersebut.
Tukaran buku, meminjamkan dan dipinjamkan buku.
Setelah selesai baca, saya kembalikan, dan kemudian pinjam lagi. Begitu seterusnya.
Saya juga bisa sedekah buku sesuka hati saya jumlahnya. Jika Pustaka Mini tidak muat, maka saya letakkan buku tersebut di bawah Pustaka Mini.
Cara pengelolaan Pustaka Mini tersebut adalah KEJUJURAN.
Pustaka Mini TANPA kunci, bisa dibuka tutup oleh siapa saja selama 24 jam, siang dan malam, hujan dan badai, pokoknya tanpa mengenal waktu.
Hanya anda yang tahu jumlah buku yang dipinjam dan akan dikembalikan di kemudian hari.
Di negara kafir dan yang suka anda tuduh laknatullah, ternyata JUJUR itu penting!!
# Posting sebelumnya: